Desi Fitrie | Informasi-informasi Terupdate

Baca, Saksikan, Rasakan, Simpulkan...

Jumat, 10 Juni 2016

DAHSYAT NYA DOA SEBELUM BERBUKA PUASA


DAHSYAT NYA DOA SEBELUM BERBUKA PUASA

Ada suatu waktu yang mustajab untuk berdoa, dimana doa tersebut tidak akan ditolak oleh Allah SWT, yaitu berdoa saat "BERBUKA PUASA".

Rasulullah SAW bersabda:

إِنَّ لِلصَّائِمِ عِنْدَ فِطْرِهِ لَدَعْوَةً مَا تُرَدُّ

“Sesungguhnya do’a orang yang berpuasa ketika berbuka tidaklah tertolak.” (HR. Ibnu Majah no. 1753)

Juga hadits yang lain:

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- « ثَلاَثَةٌ لاَ تُرَدُّ دَعْوَتُهُمُ الإِمَامُ الْعَادِلُ وَالصَّائِمُ حَتَّى يُفْطِرَ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُومِ »
Dari Abu Hurairah, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Ada tiga do’a yang tidak tertolak: Do’a pemimpin yang adil, do’a orang yang berpuasa sampai ia berbuka, do’a orang yang terzholimi.” (HR. Tirmidzi no. 3595, Ibnu Majah no. 1752. Hadits ini dishahihkan oleh Ibnu Hibban dalam shahihnya no. 2408 dan dihasankan oleh Ibnu Hajar. Lihat catatan kaki Zaadul Ma’ad, 2: 50).

Tetapi sayangnya banyak kaum muslimin tidak mengetahuinya sehingga waktu sebelum berbuka puasa hanya digunakan untuk ngabuburit.

Di Mekkah & Madinah, satu jam sebelum adzan maghrib orang-orang sudah menengadahkan tangan ke langit berdoa utk kemudahan dari segala hajat, baik hajat dunia maupun akhirat, mereka berdoa dg syahdu sepenuh keyakinan, sampai-sampai air mata mereka mengalir deras..

Ya, berdoa meminta kepada Allah yang Maha Kaya...

Setelah kita memahaminya, hendaknya minimal 10 ~ 15 menit sebelum adzan maghrib (sudah dalam keadaan berwudhu) kemudian berdoa meminta apa saja (adabnya dengan didahului puji-pujian kepada Allah & bershalawat atas Nabi),

Karena Allah menggaransi bahwa doa-doa tersebut akan dikabulkan.

Manfaatkanlah waktumu sobat, bukan hanya demi santapan atau berburu makanan saat jelang buka. Berdo'alah untuk diri kita, keluarga kita, orangtua kita, sahabat kita, negeri kita....

Semoga nasihat yang singkat ini bermanfaat bagi umat yang belum mengetahui nya.

Silahkan di share semoga bermanfaat...




Source http://ift.tt/1TZ3xrT

Lorem ipsum dolor sit amet, consetetur sadipscing elitr, sed diam nonumy eirmod tempor invidunt ut labore et dolore magna aliquyam erat, sed diam voluptua.

Artikel Terkait

  • Bawang Impor, Petani Akan Demo Petani bawang merah dari Jawa Tengah bakal menggelar demo besar-besaran di Jakarta. Gara-garanya apalagi kalau bukan impor bawang merah 2.500-5.000 ton. Mendengar rencana ini, Wakil Ketua Komisi IV DPR yang membidangi per…
  • Pejabat Negara Sujud Syukur di Milad Gontor Pondok Modern Darussalam Gontor, menggelar hari jadinya ke-90, hari ini Sabtu, 28 Mei 2016, di Masjid Istiqlal, Jakarta. Dalam acara tersebut, tampak ribuan santri pesantren membanjiri Istiqlal hari ini. Tidak hanya santr…
  • Pelajaran dari Muhammad Al-Fatih 'Sang Penakluk' Benteng Konstaninopel sudah berusaha di taklukaan oleh pasukan kaum muslimin sejak sekitar 850 tahun sebelumnya, mulai dari Zaid bin Muawiyah. Akhirnya Konstantinopel ditaklukkan oleh Muhammad Al-Fatih pada 1453 M. Sultan …
  • Hari Ini, Turki Peringati Penaklukan Konstantinopel Hari ini, 29 Mei 2016, tepat hari dimana pasukan Turki Utsmani menaklukan Konstantinopel. 29 Mei 1453, dipimpin Sultan Mehmed II (محمد ثانى) atau juga dikenal sebagai Muhammad "Al-Fatih" (Sang Penakluk), pusat kekuasaan By…
  • Al Fatih, Erdogan dan IHH Oleh: Ahyudin (President ACT Foundation) Turki, seolah tak henti-henti memicu rasa takjub. Pertama, pada sosok Al-Fatih. Perjuangannya yang spektakuler, disebut dalam nubuwah, penakluk Konstantinopel kelak adalah sebagai…

Pages

Back To Top