Desi Fitrie | Informasi-informasi Terupdate

Baca, Saksikan, Rasakan, Simpulkan...

Rabu, 10 Februari 2016

Ridwan Kamil Optimis Menang di Pilgub DKI


Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, optimis bisa menangi Pilgub DKI Jakarta 2017.

Berkaca pada saat dirinya maju sebagai calon wali kota Bandung, Ridwan Kamil memulai dari elaktabilitas hanya enam persen. Sementara saat itu lawannya ('incumbent') 30 persen.

"Dengan ilmu yang saya miliki dan determinasi pada saat itu, saya ternyata dinyatakan menang dengan 45 persen suara. Jadi semua hitung-hitungan itu masih bisa terjadi," katanya saat disinggung peluangnya jika memutuskan untuk maju dalam perebutan kursi Gubernur DKI Jakarta.
Hal itu disampaikan Ridwan Kamil saat menghadiri peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, NTB, sekaligus menerima penghargaan Anugerah Budaya dari pemerintah pusat, Selasa (9/2).

Ridwan Kamil menyatakan akan memutuskan maju atau tidak dalam pemilihan gubernur DKI Jakarta pada Maret 2016.

"Saya putuskan maju atau tidak, positifnya bulan Maret," ujarnya.

Ia mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua pihak yang ingin mencalonkan dirinya untuk ikut Pilgub DKI Jakarta. Namun, ia belum bisa memutuskan saat ini, karena masih harus mendengar seluruh aspirasi dari masyarakat Jakarta, ataupun di internal partai, termasuk aspirasi warga Bandung yang tidak ingin dirinya meninggalkan jabatan sebagai wali kota.

"Satu bulan ini, saya masih mendengarkan dulu aspirasi yang disampaikan masyarakat, baik positif maupun negatifnya. Karena saya juga terbiasa berhitung dengan cermat. Jadi tidak bilang dulu ya atau tidak saat ini," katanya.

Sumber : Antara



Source http://ift.tt/1KEO1lY

Lorem ipsum dolor sit amet, consetetur sadipscing elitr, sed diam nonumy eirmod tempor invidunt ut labore et dolore magna aliquyam erat, sed diam voluptua.

Artikel Terkait

  • Pelajaran Bisnis Dibalik Pertempuran Nabi Daud AS vs Jalut Pelajaran Bisnis Dibalik Pertempuran Nabi Daud AS vs Jalut by Rendy Saputra (CEO KeKe Group) Grafis diatas adalah tampilan video YouTube pada saat Saya mengisi pestawirausaha TDA Nasional. Diawal sesi, Saya mengangkat kis…
  • Nabi Melarang Menertawakan Kentut Jangan Menertawakan Kentut Diantara adab dalam Islam yang diajarkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah tidak menghina keadaan orang lain, yang dirinya sendiri juga melakukannya. Kentut adalah bagian dari rang…
  • Islam Itu Mudah Diamalkan ISLAM ITU MUDAH DIAMALKAN Oleh: Teuku Zulkhairi Sebagai agama yang syamil (universal) dan mutakamil (inte­gral) Islam sesungguhnya meru­pakan agama yang ajarannya mu­dah untuk diamalkan. Islam mema­hami bahwa kita bukan m…
  • Mengenal Pribadi Nabi Muhammad SAW, Tinggal Klik! Pusat Kajian Hadis telah melaunching aplikasi interaktif Siroh Nabi, "Potret Pribadi Nabi Muhammad" Ingin tahu siapa saja keluarga Rasulullah SAW? Tinggal klik. Ingin tahu berapa jumlah istri dan mahar yang diberikan Ras…
  • Netizen Heboh, Acara Bhiksu Budha di DHAMMA TV Tampilkan Wanita Jilbab Pagi ini, Rabu (2/3/2016), di sosial media dihebohkan dengan screenshot sebuah acara di stasiun televisi Budha, DHAMMA TV, yang menampilkan bhiksu dengan audiens terdapat wanita dengan busana jilbab. Seorang netizen di twi…

Pages

Back To Top