Desi Fitrie | Informasi-informasi Terupdate

Baca, Saksikan, Rasakan, Simpulkan...

Jumat, 15 Januari 2016

Masya Allah... Kembar 3 Ganteng-Ganteng Semua Hafidz Quran


Masya Allah... Hannan, Mannan, dan Ihsan, tiga bersaudara dan kembar ini semua hafidz Al-Qur'an 30 juz.

"Alhamdulillah, kami bertiga sudah khatam hafalan Qur’an 30 Juz, adik-adik kami juga sudah mulai menghafal, ada yang 3 juz dan ada yang baru 1 Juz," ungkap Hannan, anak kedua dari delapan bersaudara itu, seperti dilansir infobekasi.co.id.

Diakui Hannan, mereka memang berasal dari keluarga penghafal Qur’an yang juga mempunyai lembaga Tahfidz di Bekasi. Harapan mereka, saat ini generasi muda dapat lebih dekat dengan Al-Qur’an, karena pemuda sudah banyak dijajah dari segi moral dan lainnya. Mereka berharap, dengan Al-Qur’an kita dapat membentengi diri dari hal tersebut.
Selain hafidz Qur'an, untuk merambah dakwah di kalangan generasi muda, kembar tiga bersaudara ini membentuk grup Nasyid yang diberi nama "HAMANIS" singkatan dari "Hannan, Mannan, Ihsan".

“Hamanis itu sendiri merupakan singkatan dari nama kami bertiga, Hannan, Mannan, Ihsan,” ujar Hannan, kakak tertua dari trio kembar tersebut.

Hannan bercerita, awalnya mengapa grup nasyid asal Bekasi ini terbentuk ialah, mereka mempunyai impian saat kecil yang sama, yaitu memilik grup Nasyid sendiri. “Terinspirasi dari Ayah, karena Ayah (Agus Jamaluddin) pernah jadi anggota grup nasyid Raihan,” terang Hannan.

Grup nasyid ketiga anak muda tersebut berdiri sejak 2012.

Saat ini, Hamanis masih rutin melakukan roadshow ke sekolah, kampus dan pesantren untuk sekaligus memotivasi para remaja. Fanpage Hamanis dapat ditemui di @Kembar3HMI di twitter.




Source http://ift.tt/1n1SPaf

Lorem ipsum dolor sit amet, consetetur sadipscing elitr, sed diam nonumy eirmod tempor invidunt ut labore et dolore magna aliquyam erat, sed diam voluptua.

Artikel Terkait

  • Kedengkian HTI Pada Turki Ada kawan yang share tulisan di situs resmi HTI. Isinya. "Penguasa Turki Meratapi Darah, Sementara Dirinya Ikut Menumpahkannya!" Singkat kata. AKP Turki ikut membunuhi warga Syiria. Saya jawab gini aja: Iri dan hasud bin …
  • INFO BEASISWA TURKI 2016 Bagi yang ingin tahu informasi seputar beasiswa Turki. Bisa ikuti fanpage resmi Persatuan Pelajar Indonesia Turki (PPI Turki). Link: http://ift.tt/1T2WmDh Pengurus Baru PPI Turki 2016-2017 yang terbentuk Jumat, 19 Februar…
  • Kerap Posting Anti-LGBT, Facebook Ancam Tutup Permanen Akun Tere Liye Facebook kembali memberlakukan pemblokiran sementara terhadap akun penulis Tere Liye. Ini kali kedua akun media sosial penulis bernama asli Darwis itu diblokir oleh Facebook karena berkomentar kritis soal LGBT. "Facebook m…
  • Kantong Plastik Bayar Rp 200, PERATURAN NYELENEH NEGARA KERE? Surat Edaran Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor S.1230/PSLB3-PS /2016 Tentang Harga dan Mekanisme Penerapan Kantong Plastik Berbayar telah diterbitkan. Isinya adalah regulasi yang mengatur bahwa setiap kantung…
  • Buku Terbaik Biografi Sayyid Quthb Setahu saya, inilah buku terbaik tentang biografi Sayyid Quthb. Aslinya bagian awal tesis sang penulis (Dr. Shalah al-Khalidiy). Itu saja amat tebal (misal saya pemilik penerbit buku ini pasti mencetaknya lengkap; bukan mem…

Pages

Back To Top