Desi Fitrie | Informasi-informasi Terupdate

Baca, Saksikan, Rasakan, Simpulkan...

Sabtu, 14 Mei 2016

Jelang Ramadhan, Al Quran Digital Kemenag Selesai Ditashih


Kepala Bidang Pentahsihan Mushaf Alquran Kementerian Agama (Kemenag) Abdul Azis Siqdi mengatakan pihaknya menargetkan Al Quran digital Kemenag dapat selesai sebelum bulan puasa tahun 2016 sehingga saat Ramadhan dapat dipakai masyarakat, seperti dilansir Antara.

Dia mengatakan, Kemenag merespon banyaknya Al Quran digital dengan mengembangkan Al Quran versi resmi Kemenag sejak Mei 2015 yang kini hampir rampung atau masih 80 persen.

Hingga saat ini tersebar ratusan aplikasi Al Quran digital di dunia maya dan belum ada yang diverifikasi isinya sehingga berisiko terhadap kesalahan, kata Aziz di Jakarta, Jumat, 13 Mei 2016.
Kementerian Komunikasi dan Informatika mencatat pada November 2015 ada 251 aplikasi Al Quran di “Playstore”. Kehadiran Al Quran versi Kemenag, kata dia, diharapkan dapat memberi pilihan kepada masyarakat terhadap Al Quran digital yang telah diverifikasi.

Azis mengatakan terdapat tiga jenis mushaf standar yang beredar di Indonesia yaitu mushaf Utsmani, mushaf Bahriah (untuk penghapal Al Quran) dan mushaf tunanetra/braile.

Sementara untuk Al Quran digital saat ini ada dua jenis yaitu format pdf dan ketikan ulang dengan jenis font Arab tertentu.

Untuk Al Quran digital versi pdf, kata dia, relatif aman untuk digunakan karena dibuat dari pemindaian Al Quran cetak biasa. Sementara jenis mushaf digital yang ditulis ulang cukup rentan dipakai karena terdapat risiko kesalahan.

Menurut dia, terdapat Al Quran digital yang tidak bekerja optimal di jenis telepon genggam cerdas tertentu (tidak kompatibel) sehingga menyebabkan kesalahan urutan huruf, tanda baca dan ketidakbenaran lainnya. (arr/ant)

Source http://ift.tt/1OpS7Ah

Lorem ipsum dolor sit amet, consetetur sadipscing elitr, sed diam nonumy eirmod tempor invidunt ut labore et dolore magna aliquyam erat, sed diam voluptua.

Artikel Terkait

  • AL-QUR’AN ADALAH KEHIDUPAN Oleh: Khairan M. Arif (Pengasuh Rumah Tahfid Allamal Qur’an Bekasi) Kehidupan dan masa depan umat ini adalah Al-Qur’an, bukan yang lainnya, segala sesuatu yang berupa materi akan musnah kecuali  iman dan Al-Qur’an. Ma…
  • Sejarawan: Pattimura Pahlawan Islam Pattimura atau Thomas Matulessy lahir di Haria, pulau Saparua, Maluku, 8 Juni 1783 – meninggal di Ambon, Maluku, 16 Desember 1817. Dia juga dikenal dengan nama Kapitan Pattimura, seorang pahlawan Maluku sekaligus Pahlawan n…
  • Para Da'i Dunia Ber-Shaf Rapi Lihat lah dan contoh lah para Da'i dunia tatkala sedang melaksanakan sholat yg di imami oleh Syaikh Mishary Rasyid Al-Afasy ini. Ada ustadz Husein Yee (China), Ustadz Zakir Naik (India), syeikh Muhammad Shalah (Germany), us…
  • Kader dan Simpatisan PKS Minta Fahri Hamzah Jangan Dicopot Dari Wakil Ketua DPR Isu pencopotan Fahri Hamzah dari posisi Wakil Ketua DPR RI sudah bergulir sejak pergantian kepengurusan DPP PKS dan semakin mencuat setelah Ketua DPR Setya Novanto mundur pasca sidang MKD. Di kalangan kader dan simpatisan …
  • Ismail Haniyeh: Kekuatan Al Qassam Akan Mengejutkan Dunia Wakil Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh mengatakan kemarin bahwa Al Qassam, sayap militer gerakan Hamas, akan “mengejutkan dunia dengan kekuatannya dalam konfrontasi selanjutnya melawan pendudukan Israel.” Berbicar…

Pages

Back To Top